- Pemprov Jambi Apresiasi Kehadiran Backstagers Indonesia sebagai Mitra Industri Kreatif
- Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global
- Lakukan Safari Subuh Keliling, Gubernur Al Haris Himbau Masyarakat agar Tidak Melalaikan Shalat
- Gubernur Al Haris Upayakan Putus Rantai Produksi CPO Kelapa Sawit
- Gubernur Al Haris Kukuhkan 54 Petugas Haji Provinsi Jambi
- Yuk Kenalan dengan Saham, Reksa Dana, dan Obligasi
- Warga Digemparkan Temukan Mayat Sejoli di Dalam Mobil Terparkir di Tempat Perbelanjaan Trona Ekspres
- Pastikan Seleksi PPPK Berjalan Lancar, Wawako Diza Pantau Langsung dan Apresiasi Peserta
- Dandim Pungky Beri Pembekalan dan Motivasi untuk Satgas Yonif 142/KJ Jelang Tugas di Papua
- Pungli Menggurita di Kota Jambi, Djokas Siburian Anggota DPRD kota Jambi Akan Tempuh Jalur Hukum: Saya Siap Buat Laporan Resmi
Siska Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan Meninggal Dunia

Keterangan Gambar : Siska Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan Meninggal Dunia
Mediajambi.com - Siska Alfiana, korban Erupsi Gunung Marapi
akhirnya ditemukan, Rabu (6/12/2023). Korban terakhir yang dievakuasi itu
ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di hari ke empat pasca erupsi Gunung
Marapi, Minggu, 3 Desember lalu.
"Tim melanjutkan lencarian sekitar Pukul 10.00 Wib tadi
pagi setelah sempat tertunda dikarenakan pagi hari Gunung Marapi kembali
Erupsi," jelas Humas Kantor Basarnas Jambi, Lutfhi dalam siaran persnya,
Rabu malam.
Menurutnya, korban ditemukan dalam keadaan Meninggal Dunia
dan langsung di evakuasi menggunakan tandu menuju Posko Induk dengan sistem
Paralel.
"Sore hari Tim SAR Gabungan tiba di Posko Utama dan
korban langsung di evakuasi menuju RSUD Achmad Muchtar Bukittinggi menggunakan
Ambulance," jelasnya.
Dalam operasi penyelamatan bencana Erupsi Gunung Marapi tim
SAR Gabungan berhasil mengevakuasi sebanyak 75 Orang. Sebanyak 52 Orang korban
selamat dan sebanyak 23 orang meninggal dunia.
Pencarian terhadap korban sempat terhalang jalan yang licin
dan masih erupsinya Gunung Marapi. (yen)